Thursday, September 1, 2016

Pelatihan Donat dan Roti di Lab Terpadu Undip Semarang

Indonesian Food Technologists bekerja sama dengan Lab Terpadu akan menyelenggarakan pelatihan pembuatan donat dan roti pada tanggal 20 September 2016. Pelatihan ini terbuka untuk mahasiswa, staf, dan umum.


Program pelatihan donat dan roti ini merupakan program perdana yang akan mengundang praktisi donat dan roti dan peserta akan secara langsung mendapatkan tips dan trik dalam membuat donat dan roti isi yang baik. Pelatihan ini sangat baik untuk diikuti oleh semua kalangan terutama yang ingin menambah pengetahuan serta memulai usaha dalam pembuatan donat dan roti. Pendaftaran dilakukan di Lab Terpadu Undip (Mbak Hesti) dan Laboratorium Teknologi Pangan di Lantai 3 Lab Terpadu Undip. Pendaftaran ditutup pada tanggal 16 September 2016 atau jika kuota (maksimum 15 peserta) telah terpenuhi.

0 comments:

Post a Comment

ShareThis

 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...